Hati Hati Bila Mandi Sambil Bernyanyi - Kamar mandi dapat kita gunakan untuk mandi, mencuci, ataupun buang air kecil dan besar. Mandi hanya memerlukan waktu yang tidak lama. Sehingga kita bisa dengan cepat keluar dari kamar mandi tersebut. Namun, beberapa orang memilih berlama-lama dalam kamar mandi dengan bernyanyi. Wajib dibaca buat yang suka mandi sambil bernyanyi.
Siapa yang suka mandi sambil menyanyi di kamar mandi? Terkadang orang yang memiliki hobi bernyanyi, mereka tetap bernyanyi di mana pun berada, termasuk di kamar mandi. Padahal Allah telah menetapkan aturan mengenai hal ini. Rasulullah bercerita dalam sebuah hadits yang menjelaskan bahwa iblis meminta kepada Allah untuk diberikan tempat tinggal sama seperti anak cucu adam. Maka Allah mengabulkan keinginan iblis tersebut. Allah memberikan tempat tinggal untuk iblis di kamar mandi.
Hati Hati Bila Mandi Sambil Bernyanyi
Hati Hati Bila Mandi Sambil Bernyanyi |
Di tempat tinggalnya tersebut, iblis selalu menggoda manusia yang memasuki rumahnya atau kamar mandi ketika mandi. Berikut adalah macam-macam gangguan iblis di kamar mandi:
- Berada di kamar mandi dengan waktu yang lama
- Mengeluarkan kata-kata dan bernyanyi di dalam kamar mandi
- Bermain-main air atau bermain sesuatu yang ada di kamar mandi seperti handphone yang digunakan untuk memainkan musik atau bermain Facebook
- Membuat orang buang air kecil dengan berdiri, padahal Rasul tidak pernah mengajarkan umatnya untuk berdiri ketika buang air kencing, melainkan jongkok
- Membiarkan pakaian kotor yang tergantung di kamar mandi
- Membuat orang lupa berdoa ketika masuk dan keluar dari kamar mandi
- Berwudhu sambil telanjang
- Mengotori dinding kamar mandi dengan mencoret-coretnya
- Membuat rencana kejahatan di dalam kamar mandi
- Melakukan masturbasi atau onani dalam kamar mandi, maka air mani yang keluar akan tercampur dengan kamar mandi iblis sehingga dapat melahirkan tuyul.
Dari beberapa godaan di atas diketahui bahwa iblis melakukan segala hal untuk menggoda manusia agar berbuat dosa. Oleh karena itu diperlukan doa sebelum masuk dan keluar kamar mandi. Dalam agama Islam telah dijelaskan mengenai doa ini. Ketika kita melafalkan doa ini dalam keseharian, maka kita akan mendapatkan beberapa manfaat. Berikut adalah manfaat yang akan kita dapatkan jika berdoa ketika masuk dan keluar kamar mandi.
1. Ketika masuk kamar mandi
Dalam kamar mandi, jika kita ingin mandi atau buang air, pastinya kita akan membuka pakaian bahkan telanjang sehingga aurat kita akan terlihat, terlebih jika kita tidak membaca doa sebelum masuk kamar mandi. Apakah tidak malu jika aurat kita dilihat oleh makhluk lain seperti jin. Selain itu, kita tidak tahu mengenai waktu kematian yang akan menjemput kita. Tidak mustahil jika Allah menakdirkan kita untuk meninggal di dalam kamar mandi tersebut. Jika kita sudah berdoa sebelum masuk kamar mandi, maka insyaAllah kita akan meninggal dalam keadaan secara khusnul khotimah.
2. Ketika keluar kamar mandi
Ketika kita berada di dalam kamar mandi, maka aktivitas yang dapat kita lakukan adalah buang air kecil, besar ataupun mandi. Hal ini menunjukkan kenikmatan yang diberikan oleh Allah kepada kita. Tidak semua orang dapat melakukan hal seperti ini dengan lancar. Beberapa orang mengalami kesulitan untuk buang air kecil atupun besar sehingga dapat menyebabkan suatu penyakit tertentu. Oleh karenanya, kita harus berdoa setelah keluar dari kamar mandi sebagai ucapan rasa syukur kita kepada Allah.
Demikian wajib dibaca buat yang suka mandi sambil bernyanyi.