Asal Mula Nama Nina Dalam Lagu Nina Bobo

Asal Mula Nama Nina Dalam Lagu Nina Bobo merupakan kisah dibalik dari mana nama Nina sebenarnya berasal. Bagi masyarakat Indonesia, lagu Nina Bobo tentunya sudah sangat akrab untuk didengarkan secara turun temurun, bahkan juga dinyanyikan dari generasi ke generasi. 

Nadanya yang cukup simpel dan isinya yang sangat sederhana membuat lagu ini semakin mudah dikenal oleh masyarakat. Tak hanya inti lagunya yang terdengar sangat bermakna, namun ternyata ada sebuah makna dan sejarah dibalik nama Nina yang terdapat pada lagu Nina Bobo. Inilah sepenggal sejarah mengenai asal usul nama Nina dalam lagu Nina Bobo.

Asal Mula Nama Nina Dalam Lagu Nina Bobo

Asal Mula Nama Nina Dalam Lagu Nina Bobo
Asal Mula Nama Nina Dalam Lagu Nina Bobo


Lagu Dari Ibunda Untuk Helelina Mustika Van Rodjnik

Awal dari sejarah lagu Nina Bobo diawali dari sebuah lagu sebelum tidur yang kerap kali dinyanyikan oleh seorang ibu bernama Mustika. Mustika ini merupakan seorang wanita asli Jawa yang menikahi seorang lelaki asal negeri kincir angin, Belanda yang bernama Van Rodjnik. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang putri yang bernama Helelina Mustika Van Rodjnik yang sering dipanggil Nina. Setiap malam, sebelum tidur, Mustika selalu mendendangkan lagu Nina Bobo untuk sang putri hingga Nina terlelap dalam tidurnya. Kebiasaan tersebut selalu terjadi hingga akhirnya sang putri, Helelina Mustika Van Rodjnik meninggal dunia. Sang ibunda ternyata tak dapat menerima kematian Nina dengan mudah.

Selepas kepergian Nina yang terjadi pada tahun 1929, Ibunda Nina sering jatuh sakit. Bahkan, ia tak berhenti menyanyikan lagu Nina Bobok setiap malam di tempat tidur Nina dan terus membayangkan bahwa putri kecilnya, Nina masih hidup seperti sedia kala. Namun beberapa tahun setelah Nina meninggal, Mustika yang merupakan ibunda dari Nina pun akhirnya meninggal dunia. Ia meninggal karena sakit dan sakitnya Mustika ini diawali karena ia tak dapat menerima kematian Nina.

Nina Meminta Lagu Tersebut Terus Dinyanyikan Setiap Malam

Selepas kepergian Nina dan Mustika, Van Rodjnik merasa sangat terpukul karena kepergian putri dan juga istri tercintanya. Karena kesedihan yang dialaminya tersebut, Van Rodjnik tetap menjaga apa yang biasa dilakukan oleh istrinya, Mustika, yaitu dengan terus menyanyikan lagu Nina Bobo untuk putri mereka. Hal itu pun terus dilakukan oleh Van Rodjnik selama bertahun-tahun. Sampai akhirnya beberapa tahun kemudian, Van Rodjnik sudah tak pernah lagi menyanyikan lagu Nina Bobo tersebut untuk Nina di dekat tempat tidur Nina.

Lalu pada malam hari, Van Ridjnik merasa ada suara tangisan anak perempuan kecil, yang ketika ia mencari sumber suara tersebut, ternyata ia mendapati Nina bertanya pada dirinya,”Papa, kenapa Papa tak pernah menyanyikan lagu untuk Nina lagi?” Pertanyaan tersebut ditanyakan oleh Nina sambil menangis. Setelah itu, Van Rodjnik kembali menyanyikan lagu tersebut untuk Nina setiap malam sehingga suara tangisan anak kecil tak pernah terdengan lagi di rumah itu. 

Tak hanya menyimpan sejarah panjang mengenai cerita di balik nama Nina dalam lagu Nina Bobo, ternyata hingga kini pun lagu Nina Bobo masih dikenal sebagai lagu yang dapat menenangkan anak kecil yang belum bisa tertidur dan juga sedikit rewel. Bahkan ada cerita yang menyebutkan bahwa apabila seseorang menyanyikan lagu Nina Bobo untuk anaknya, maka Nina akan hadir di tempat tersebut dan juga turut menenangkan anak kecil yang masih sulit tertidur agar akhirnya dapat tertidur dengan tenang. 

Di kalangan masyarakat Indonesia, lagu ini sebenarnya telah menjadi salah satu lagu legendaris yang selalu dinyanyikan untuk menenangkan anak kecil yang tak kunjung tertidur. Dan banyak orang tua yang memiliki anak yang masih kecil mengatakan bahwa biasanya anak yang terus-terusan menangis pasti akan tenang setelah dinyanyikan lagu Nina Bobo. Anehnya, cerita mengenai Nina tak hanya terkenal di Pulau Jawa saja, melainkan juga terkenal hingga ke seluruh Indonesia. Bahkan, Lagu ini pernah dibawakan oleh band orkestra dalam konser yang diadakan di Belanda. 

Maka dapat disimpulkan bahwa lagu Nina Bobo pun telah terkenal hingga ke luar negeri. Terlepas dari kemampuan lagu Nina Bobo untuk menenangkan anak kecil yang sulit tertidur, namun sebenarnya lagu Nina Bobo tersebut diawali dari sebuah ungkapan cinta dari orang tua untuk anaknya, meski hingga akhirnya anak tersebut telah meninggal dunia, namun Ibu dan ayahnya tak pernah berhenti menyanyikan lagu tersebut untuk putrinya agar bisa tertidur dengan nyenyak. Bahkan setelah pada akhirnya ibunda dari Nina juga turut meninggal dunia, ayahnya pun masih tetap setia menyanyikan lagu tersebut untuk Nina Putrinya, Mustika yang merupakan ibunda dari Nina, ternyata dapat menciptakan sebuah lagu yang indah dengan nada dan lirik yang sederhana dan mudah untuk dihafalkan sehingga pada akhirnya lagu Nina Bobo melegenda,

Related Posts: