10 Negara Ini Paling Sering Melakukan Perselingkuhan - Diselingkuhin sakit rasanya, baik yang masih pacaran, apalagi yang sudah menikah. Nah kabarnya, faktor perselingkuhan ada macam-macam. Salah satunya adalah dalam kondisi masyarakat bagaimana seseorang tinggal. Jika di suatu tempat telah terjadi banyak perselingkuhan, maka hal ini akan menjadi hal yang dianggap biasa saja. Seram banget kan?
Oleh karena itu, sebuah survey diadakan di beberapa negara untuk mengetahui tingkat kesetiaan seseorang dan berapa besar kemungkinan mereka akan selingkuh. inilah 10 negara yang paling banyak terjadi kasus perselingkuhan.
10 Negara Ini Paling Sering Melakukan Perselingkuhan
10 Negara Ini Paling Sering Melakukan Perselingkuhan |
1. Thailand (56%)
Kaget? Tim Vemale juga kaget. Setelah sebelumnya negara-negara yang disebutkan berasal dari benua Eropa, ternyata urutan pertama dipegang oleh negara tetangga kita, Thailand. Patpong Bangkok telah lama dikenal sebagai distrik perdagangan seksual yang sangat besar. Walaupun pria di sana menikah dengan wanita Thailand yang dikenal sangat sopan, tetap saja perselingkuhan terjadi. Walau belum dipastikan hubungan antara perselingkuhan dan pekerja seksual yang makin luas di Thailand, salah satu faktornya adalah hal tersebut.
2. Denmark (46%)
Di Denmark, hal-hal berbau pornografi adalah hal yang wajar. Anda bisa dengan mudah menemukan toko-toko berbau keintiman di sana, bahkan berdekatan dengan area publik yang berhubungan dengan keluarga. Maka tak mengherankan jika perselingkuhan tumbuh subuh di negara tersebut. Baik pria dan wanita, keduanya berada di tingkat yang sama untuk selingkuh.
3. Italia (45%)
Hampir separuh warga Italia pernah berselingkuh. Negara penghasil pasta dan pizza enak ini terkenal dengan kisah Casanova, pria yang sangat mahir merayu dan meluluhkan hati wanita. Kisah ini pada akhirnya membuat pria Italia berlomba menjadi Casanova masa kini. Hebatnya, walau tingkat perselingkuhan di negara ini sangat tinggi, tingkat perceraian sangat rendah, bahkan salah satu yang terendah di dunia.
4. Jerman (45%)
Hal yang mengejutkan saat Jerman menjadi salah satu negara dengan tingkat perselingkuhan yang cukup tinggi. Banyak orang menduga bahwa warga Jerman jauh lebih hangat setelah menikah, namun zaman mengubah banyak hal, termasuk kecenderungan untuk berselingkuh. 40 persen pria di negara ini mengaku pernah selingkuh, dan angka pada wanita lebih besar, yaitu 43 persen.
5. Prancis (43%)
Iya.. Anda benar, inilah negara paling romantis, tetapi di baliknya, ada banyak kasus perselingkuhan di dalamnya. Tidak hanya warga biasa yang mencicipi perselingkuhan, presiden-presiden Prancis banyak yang tersandung kasus serupa. 63 persen warga Perancis percata bahwa mereka tidak bisa setia, dan hanya 28 persen yang menyesali perselingkuhan mereka.
6. Norwegia (41%)
Di negara yang memiliki musim dingin cantik ini, Anda akan menemukan banyak perselingkuhan. Seorang blogger kelahiran Kanada - Norwegia mentakana bahwa negara ini snagat kecil, dan Anda akan mudah menemukan perselingkuhan antar tetangga bahkan kerabat yang masih memiliki hubungan darah. Bahkan jika kabar perselingkuhan ini muncul, orang-orang tidak akan kaget.
7. Belgia (40%)
Negara tempat cokelat enak mudah dijumpai. Nyatanya Belgia menjadi salah satu negara yang memiliki banyak kisah perselingkuhan. Bahkan dikatakan bahwa memiliki kekasih lain atau simpanan adalah hal yang biasa dan sudah jadi rahasia umum. Maka jangan heran banyak wanita meminta obat depresi akibat hal ini.
8. Spanyol (39%)
Dikenal sebagai salah satu negara romantis, ternyata Spanyol juga menjadi salah satu negara dengan jumlah perselingkuhan yang banyak. Angka pernikahan di negara ini tinggi, sayangnya angka perceraiannya juga sangat tinggi. Warga Spanyol lebih memilih berpisah terlebih dahulu sebelum memulai sebuah hubungan baru.
9. Inggris (36%)
Dikenal sebagai negara dengan pria-pria 'gentlemen', ternyata tingkat perselingkuhan di Inggris juga banyak. Memang, negara ini menganut pernikahan monogami, namun perselingkuhan yang dilakukan cukup banyak. Yang mencengangkan, separuh responden yang mengaku pernah selingkuh mengaku menyesali perselingkuhan yang dia lakukan.
10. Finlandia (36%)
Negara yang satu ini bisa dikatakan tidak menipu pasangan, sebab masyarakat di sana mengenal hubungan paralel. Yang artinya, mereka bisa saja berganti pasangan secara intim walaupun telah menikah. Hasil survei menunjukkan bahwa satu dari lima pria menikah akan berselingkuh dengan setidaknya sepuluh perempuan.